RanahSuara.id - Artis Celine Evangelista dikabarkan tengah dekat dan menjalin hubungan dengan komedian Marshel Widianto.
Pada suatu kesempatan, Celine Evangelista menyatakan alasannya menyukai Marshel Widianto karena bau keringatnya yang wangi.
Namun Celine Evangelista mengaku pernyataannya itu hanya sekedar candaan saja.
"Bukan (bau keringat). Itu mah bercanda. Jadi aku sama dia kan sama-sama komedian jadi kadang-kadang serius dibawa bercanda, bercanda dibawa serius," ujar Celine Evangelista di acara Pagi-pagi Ambyar dilansir dari YouTube Trans TV Official yang tayang pada Jumat (1/7/2022).
Baca Juga:Teman Sekolah Nam Joo Hyuk Muncul dan Mengaku Tidak Ada Kasus Bully
Celine Evangelista pun kemudian mengungkapkan alasan sebenarnya ia menyukai Marshel Widianto.
Menurut Celine Evangelista, Marshel merupakan sosok laki-laki yang baik dan bertanggung jawab terhadap keluarganya.
"Dia laki-laki yang baik banget. Dia bertanggung jawab sama keluarganya. Dia teguh banget untuk membiayai keluarga-keluarga dia dari dia susah dari bawah sampai dia sekarang sukses," ujar Celine Evangelista.
Selain itu terang Celine Evangelista, Marshel Widianto juga ikut membantu orang-orang di sekitarnya yang dulunya berjuang bersama untuk sama-sama sukses.
"Dan itu dia bukan membawa diri dia sendiri, dia bawa semua orang yang dulunya berjuang sama dia dibawa biar naik juga. Dia hebat banget," beber Celine.
Baca Juga:Berkunjung ke Simalungun, Nawal Lubis Berikan Ini ke Anak-anak Panti Asuhan
Ia mengungkapkan bahwa semenjak ia dekat dengan Marshel Widianto, teman-temannya menjadi aneh.
"Teman-teman aku, ngak tahu aku kenapa mereka teman-teman aku agak aneh aja sejak aku sama Marshel. Aneh aja, masak kayaknya gue dibilang salah, masak mau dibawa ke ustaz untuk dirukiah," ucapnya.